Menu Sehat Ala Rumahan Bersama YUZU Tea

Untuk mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19, setiap orang harus melakukan pembatasan sosial dan menjaga jarak antar individu. Dengan pembatasan itu, seluruh aktivitas belajar mengajar dan bekerja pun dilaksanakan di rumah.

Dengan seluruh aktivitas yang dilakukan di rumah, kadang kita melupakan tentang betapa pentingnya menjaga pola makan yang teratur dan memiliki gizi yang seimbang. Seharusnya pola makan yang teratur dan bergizi sangat penting dalam memperkuat daya tahan tubuh.

Banyak menu yang dapat dicoba sebagai asupan gizi harian, memakai bahan-bahan yang mudah dicari dan tidak memakan waktu yang lama dalam membuatnya. Berikut adalah beberapa menu yang dapat kamu coba di rumah:



1. Chicken Teriyaki

Dengan memakai bahan dasar ayam fillet, chicken teriyaki menjadi makanan yang mudah dimasak. Cukup sediakan ayam fillet yang telah dipotong dadu, lalu dimasak menggunakan bumbu bawang putih, bawang bombay serta jahe parut dan tambahkan saus teriyaki dan kecap. Tidak perlu waktu yang lama, makanan sudah tersedia dan kamu dapat kembali beraktivitas.



2. Capcay Ayam 

Untuk mencukupi kebutuhan serat pada tubuh, capcay dapat menjadi makanan pilihan. Selain proses pembuatan yang mudah, rasanya juga nikmat. Cukup dengan menggunakan berbagai sayuran seperti wortel, sawi hijau, sawi putih, kembang kol yang dipadukan dengan ayam dan sosis atau bakso. Lalu dimasak menggunakan bumbu bawang putih, bawang bombay dan kaldu bubuk. Campurkan air dan masak hingga sehingga matang. Hidangan kamu sudah siap santap. Vitamin yang terkandung pada capcay dapat melengkapi kebutuhan gizi tubuh kamu.



3. Pie susu YUZU Tea 

Seperti kata pepatah, everything is better with a dessert. Pie susu tea tidak hanya menjadi makanan penutup yang nikmat tapi juga kaya akan vitamin C. Dengan menggunakan campuran YUZU Tea, kebutuhan vitamin C harian kamu akan terpenuhi. Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah: Tepung terigu, air, kuning telur, margarin, gula bubuk, 1 botol YUZU Tea, susu cair, tepung maizena, gula pasir dan susu kental manis. Langkah pertama, buatlah adonan dengan menggunakan tepung terigu dan air, aduk adonan hingga kalis lalu diamkan di kulkas selama 20 menit. Sambil menunggu adonan, oleskan margarin pada cetakan kue yang telah disiapkan. Bagi 2 adonan lalu cetak adonan dengan cara menekan-nekan dan tusuk-tusuk bagian adonan dengan garpu agar matang merata. Panaskan susu cair, susu kental manis dan 1 botol YUZU Tea. Setelah hangat, tambahkan gula pasir, kuning telur, susu kental manis dan tepung maizena lalu aduk hingga merata. Setelah matang, tuangkan pada adonan yang sudah dicetak. Kamu juga dapat menambahkan wijen sesuai dengan selera. Panggang kurang lebih selama 20 menit hingga kulit pie bewarna kecokelatan. Pie susu YUZU Tea yang kaya akan vitamin c siap untuk dihidangkan.



4. YUZU Boba Milk Tea

Boba milk tea dapat menjadi minuman penutup yang sangat menyegarkan. Menjadi lebih istimewa dengan campuran YUZU Tea yang memiliki kandungan vit C 100% AKG dan dapat memenuhi kebutuhan vitamin harian Kamu. YUZU Boba Milk Tea sendiri memiliki dua bahan dasar utama yaitu boba dan milk tea. Untuk membuat boba bahan yang harus disiapkan adalah tepung kanji, jelly bubuk, cokelat bubuk atau pasta cokelat dan sedikit air putih. Campurkan seluruh bahan tersebut sambal terus diuleni hingga menjadi adonan. Bentuk adonan menjadi bulat kecil, untuk ukuran dapat disesuaikan sesuai selera. Rebus hingga adonan boba mengapung ke permukaan air. Sambil menunggu matang, Kamu dapat membuat milk tea. Caranya mudah, cukup campurkan setengah botol YUZU Tea, sedikit air panas dan susu. Aduk hingga campuran bahan milk tea menjadi larut. Campurkan boba yang sudah direbus ke dalam milk tea dantambahkan es batu. Minuman yang kaya akan vitamin c siap untuk disajikan.

Dengan variasi menu diatas, gizi dan vitamin yang diperlukan oleh tubuh kita dapat tercukupi. Seluruh aktivitas dapat terus berjalan dan produktivitas pun makin meningkat. Selalu ingat untuk terus memberikan asupan gizi dan vitamin agar tubuh tetap sehat. Stay healthy with YUZU Tea.

Bagikan Artikel Ini    


Artikel Terkait :